Selamat Datang di Perpustakaan 'KARTINI' SDN 01 Sidomukti Kec. Kuwarasan Kab. Kebumen

Selamat Datang di Perpustakaan 'KARTINI' SDN 01 Sidomukti Kec. Kuwarasan Kab. Kebumen
WELCOME TO 'KARTINI' LIBRARY * EXPLORE THE COLORFULL WORLD WITH READING * BOOK IS A WINDOW OF WORLD *

Sekilas

Sekilas Tentang Perpustakaan SDN 01 Sidomukti

Perpustakaan "Kartini" SD Negeri 01 Sidomukti Kec. Kuwarasan Kab. Kebumen berdiri bersamaan dengan berdirinya SD Negeri 01 Sidomukti pada tahun 1952. Saat itu Perpustakaan Kartini hanya menempati ruangan berukuran 4 x 5 dan hanya dipergunakan untuk menyimpan buku-buku pelajaran. Dengan adanya Bantuan  Dana Alokasi Khusus (DAK) pada tahun 2010, Perpustakaan Kartini menempati gedung yang baru berukuran 10 x 8 m sehingga menjadikan suasana yang mendukung kegiatan belajar para siswa. Dengan semangat untuk ikut ambil andil dalam menunjang kegiatan belajar serta selalu berusaha untuk memberikan pelayanan yang baik kepada anggota perpustakaan, Perpustakaan Kartini mulai mengaplikasi Sistem Otomasi Perpustakaan. Perpustakaan Kartini dikelola oleh koordinator perpustakaan dan dibawah bimbingan Dewan Guru.

Adapun letak SDN 01 Sidomukti sendiri terletak pada Titik GPS = 7 derajat 41' 26,17" S 109 derajat 29' 53,13 T ; Akurasi 20 meter; dan ketinggian 19 mdpl.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar